Adventure



BACKPACKER JOSS (JOGJA - SOLO)
Backpacker, yah kata – kata yang sudah tidak asing lagi di telinga kita tentunya. Backpacking itu sendiri bisa diartikan sebagai salah satu cara untuk melakukan perjalanan sendiri, tidak berpergian bersama agen tour. Backpacker ini memiliki keasyikkan tersendiri lhoh, karena kita yang mengendali penuh tentang jadwal perjalanan, durasi waktu tinggal yang lama, dan kita bisa berinteraksi langsung dengan warga penduduk lokal yang akan menambah wawasan baru. Tidak seperti wisatawan yang ikut agen tour yang memiliki jadwal padat dari agen, jadinya tidak bisa menikmati perjalanan secara utuh. Nah, kalo kita sudah tahu tentang backpacker itu sendiri pastinya ada dong komunitas atau grup backpacker bagi pecinta jalan – jalan, petualang, penikmat alam, berdiskusi, dan mencari teman. Salah satu grup backpacker yaitu Backpacker Joss (Jogja - Solo).
Grup Backpacker Joss ini berawal dari sekumpulan anak – anak yang sedang kuliah di daerah Jogja dan Solo. Grup yang terbentuk secara tidak sengaja pada tanggal 6 November 2010 di Gunung sumbing hanya beranggotakan 6 orang dari kiri Reza, Dodi, Krisna, Anggun, Uje, dan Madhan. Grup Backpacker Joss sekarang ini sudah memiliki banyak anggota dari berbagai kalangan nggak cuma mahasiswa yang ada di Solo dan Jogja.
       Tujuan dari grup ini simple aja “Sebagai ajang kumpul orang – orang yang suka jalan – jalan, sharing pengalaman, diskusi tempat jalan – jalan yang asik, bertukar foto, dan tentunya nambah temen untuk memperpanjang tali silaturahmi”, tutur Reza mahasiswa Informatika FMIPA UNS yang saat ini sedang menjalani skripsi. “Grup Backpacker Joss ini nggak ada yang namanya ketua namun lebih mementingkan kekeluargaan. Menerima semua anggota dari kalangan manapun dan nggak pernah promosiin backpacker joss juga, kebanyakan mereka merekomendasikan sendiri untuk bergabung buat nambah temen, orang – orang yang memiliki interest atau hobi yang sama, orang - orang yang awalnya nggak punya hobi jalan - jalan tapi pengen nyobain bahkan orang - orang yang bosen sama rutinitasnya, dan mahasiswa yang lagi sibuk ngerjain skripsi”, ujar Reza. Kegiatan – kegiatan yang dilakukan saat ini mencari teman sebanyak – banyaknya buat melaksanakan trip. Menurut pengakuan Reza, Trip yang pernah dilakukan oleh grup Backapacker Joss sudah banyak sekali. Diantaranya main ke Dieng (Wonosobo), jalan – jalan ke Kediri sampai pelosok desa, main ke kalisuci (cave tubing di Gunung Kidul), jalan – jalan ke pantai yang belum banyak didatangi oleh pengunjung, dan naik gunung (Merbabu, Lawu, Sumbing, Sindoro

Tidak ada komentar: